Pantai Plengkung G Land Banyuwangi

Pantai plengkung banyuwangi atau biasa disebut dengan pantai g-lang adalah salah satu kawasan objek wisata pantai di banyuwangi yang terkenal dengan kerasnya deburan ombak yang biasa digunakan sebagai lokasi olahraga surfing bertaraf internasional.

Tingginya dan keindahan ombak di pantai plengkung termasuk dari 7 pantai terbaik di dunia yang memiliki ombak terbaik se-asia tenggara sebagai lokasi surfing. Fasilitas di kawasan lokasi pantai plengkung banyuwangi cukup lengkap karena terdapat bar, restourant, bungalow, jungle camp, sewa papan selancar yang dikelola oleh perusahaan PT Plengkung Indah Wisata sejak tahun 1990.

Pantai Plengkung G Land Banyuwangi

Pantai Plengkung Banyuwangi

Keindahan dan tingginya ombak di pantai plengkung disebabkan karena pengaruh arus antartika yang terbawa oleh arus samudera hindia. Ketinggian ombaknya mencapai 4-8 meter dengan panjang 2 km dengan formasi 7 gelombang susun tentu hal ini sangat menantang pecinta olah raga surfing dunia untuk bisa bermain dan menaklukkan kerasnya ombak di pantai g land atau plengkung banyuwangi.

Puncak ketinggian ombak di pantai plengkung ini terjadi antara april sampai agustus dengan kedasyatan ombak seperti halnya pantai di hawai dan afrika selatan. Bahkan di pantai ini pernah diadakan lomba surfing dunia atau selancar internasional Quicksilver Pro Surfing Championship pada tahun ’95, ’96, dan ’97 serta Da Hui Pro Surfing World Championship seri III tahun 2003.Dengan demikian potensi alam yang dimiliki Pantai Plengkung dikenal sebagai surga bagi para peselancar professional taraf internasional.

Deskripsi Pantai Plengkung

Asal mula nama G-Land sebutan lain dari pantai plengkung berdasarkan nara sumber memiliki beberapa versi. Huruf “G” dari kata G-Land merupakan singkatan dari beberapa hal, yaitu :

1. Dari kata “Grajagan” yang merupakan nama sebuah teluk, yaitu Teluk Grajagan.

2. Diambil dari kata “Green” karena letaknya di tepi hutan tropis yang hijau. Lingkungan di sekitar Pantai Plengkung merupakan green forest, karena letaknya dikelilingi hamparan hutan pantai tropis dan hutan dataran rendah yang masih asri, maka jika dilihat dan diabadikan dalam foto dari jarak jauh, maka akan nampak berwarna kehijauan.

3. Diambil dari kata “Great” karena ombaknya yang begitu besar, panjang dan penuh tantangan.

4. Menurut warga sekitar Plengkung disebut G-Land karena pantainya melengkung mirip huruf G terbalik jika dilihat dari satelit. Dan bentuk inilah faktor yang mempengaruhi terjadinya ombak besar setinggi 8 meter yang disukai para peselancar profesional dunia.

Jalur Akses Menuju Pantai Plengkung

Pantai G-Land atau Pantai Plengkung lokasi objek wisata banyuwangi yang terletak di kawasan Taman Nasional Alas Purwo yang bisa ditempuh dengan jalur dan rute dari  darat dan laut.

Untuk jalur darat dari arah Banyuwangi  bisa menuju Kalipahit (sekitar 60 km),dari Kalipahit menuju Pasar Anyar yang berjarak sekitar 4 km, dari Pasar Anyar menuju Pos Pancur (jaraknya sekitar 15 km). Sampai di Pos Pancur kendaraan umum maupun pribadi harus diparkir dan tidak boleh meneruskan perjalanan ke Pantai Plengkung.

Dari Pos Pancur menuju mencapai Pantai Plengkung sejauh 9 km dengan menyewa kendaraan khusus yang disediakan oleh pihak pengelola Taman Nasional Alas Purwo dengan medan berat dan offroad.

Hal ini mengingat letak Pantai Plengkung yang berada di dalam taman nasional, tidak diizinkan untuk mengubah kontur alamnya. Selain itu, konon jalan offroad ini juga bermanfaat untuk meminimalisir pencurian kayu.

Dengan kondisi tersebut pengunjung tidak diijinkan membawa kendaraan langsung ke Pantai Plengkung. Sebaliknya akses jalan ke Plengkung dijadikan saran pemberdayaan masyarakat sekitar dengan mengelola transportasi ke Plengkung menggunakan mobil pickup yang dimodifikasi untuk memuat penumpang. Satu pickup dapat mengangkut 10-12 orang dengan tarif sekitar Rp 250 ribu PP. Berapa pun jumlah penumpang tarifnya sama karena dihitung per-trip.

Untuk jalur laut pengunjung dapat menggunakan speedboat/perahu nelayan dari pantai Grajagan (40 km ke arah selatan Banyuwangi menuju Desa Nelayan Grajagan), dari pelabuhan rakyat Grajagan jika naik speedboat menempuh (1 jam)/ perahu nelayan (2 jam) langsung mencapai Pantai Plengkung/G-Land. Jalur laut ini juga bisa ditempuh dari Bali dengan menggunakan speed boat.

Tiket Masuk Ke Pantai Plengkung

  • Harga Tiket Masuk Pantai Plengkung : Rp 5.000
  • Buka: 24 Jam
  • Alamat: Purworejo, Kalipait, Tegaldlimo, Banyuwangi, Jawa Timur, Indonesia

Agar puas menikmati pemandangannya, sebaiknya pengunjung ke Pantai Plengkung datang sebelum pukul 12.00 siang karena batas waktu kendaraan yang mengantar hanya sampai pukul 17.00 WIB.

Selain pantai plengkung atau g land,objek wisata lain di banyuwangi yang wajib Anda singgahi sebagai berikut.

Pantai Di Dekat Plengkung Banyuwangi

Namun jika anda kesulitan mengatur jadwal kunjungan wisata di banyuwangi, kami menyediakan Paket Wisata Banyuwangi lengkap dengan akomodasi yang dibutuhkan saat kunjungan wisata. Hubungi kami untuk informasi lebih lanjut.

Telepon +6281 336 276 475
WhatsApp : +6281 336 276 475
Mail : liburanbromomurah(@)yahoo.com

Hotel Di Pantai Pengkung G-land Banyuwangi

Mau cari akomodasi di pantai plengkung ? Daftar nama, alamat, dan nomor telepon hotel berbintang, hotel melati, hotel murah, losmen, wisma, penginapan, guest house yang terletak di sekitar Pantai Plengkung Banyuwangi dapat menjadi bahan informasi dan pertimbangan ketika berwisata ke Banyuwangi untuk memilih hotel di pantai plengkung banyuwangi

  1. Alam Hayati Hotel. Plengkung Banyuwangi
  2. G-Land Resort & Surf Camp Hotel. Pantai Plengkung, Banyuwangi
  3. Wanasari Hotel. Pantai Plengkung Banyuwangi
4.8/5 - (5 votes)
Pantai Plengkung G Land Banyuwangi
Kembali ke Atas